6 Ciri Orang yang Cocok Jadi Agen Bisnis Travel

Ciri Orang yang Cocok Jadi Agen Bisnis Travel

Jika kamu suka melakukan traveling dan ingin mengubah passion-mu menjadi sebuah profesi, kamu bisa mempertimbangkan untuk menjadi agen bisnis travel. Namun bukan hanya passion traveling saja yang kamu butuhkan untuk menjadi seorang agen yang andal. Kamu harus memiliki beberapa ciri berikut.

1. Suka traveling dan merencanakan traveling untuk orang lain


Tidak hanya perlu menyukai traveling, seorang agen bisnis travel juga harus senang merencanakan traveling untuk orang lain. Agen harus memahami sistem dan regulasi perjalanan. Selain itu agen juga perlu memberikan nasihat ke klien terkait visa, paspor, rute penerbangan, hotel, asuransi perjalanan, dan lain sebagainya.

Merencanakan traveling memang bisa sangat melelahkan. Namun sebenarnya pekerjaan sebagai agen travel bisa sangat bermanfaat dan mengasyikkan jika kamu memiliki keinginan untuk mewujudkan mimpi klien menjelajah dunia menjadi kenyataan. Nah, jika kamu memiliki keinginan ini, maka kamu akan mampu melaksanakan tugas agen travel dengan baik.

2. Pandai berkomunikasi


Kalau kamu cukup pandai dalam berkomunikasi baik secara lisan maupun melalui tulisan, kamu bisa menjadi agen bisnis travel yang andal. Kemampuan ini dapat membantumu berbicara dengan berbagai klien dari berbagai kalangan, menanggapi permintaan mereka dengan baik, serta memberikan penjelasan dan instruksi yang diperlukan untuk perjalanan mereka.

3. Senang mendengarkan


Selain berkomunikasi, kemampuan mendengarkan klien juga merupakan hal yang sangat penting bagi agen travel. Kamu harus tahu kapan kamu perlu berhenti bicara dan mulai mendengarkan dengan seksama perkataan klien, baik itu berupa tanggapan, pendapat, instruksi, maupun keluhan. Jadi, jika kamu suka mendengarkan orang lain berbicara, kamu sudah terlatih untuk mendengarkan semua keluh kesah klien saat menjadi agen travel nanti.

Baca juga: 5 Cara Menemukan Niche yang Tepat untuk Bisnis Agen Travel

4. Sangat terorganisir


Jika kamu merupakan orang yang sangat terorganisir dan mudah melakukan multitasking tanpa mengabaikan satu detail pun, maka kamu sangat cocok menjadi agen travel. Anda harus mampu bisa multitasking dan menangani banyak pelanggan secara rutin.

Pekerjaan agen travel umumnya tidak hanya sekedar memesan tiket penerbangan dan memesan kamar hotel. Ada banyak elemen lain seperti perjalanan ke destinasi wisata, reservasi restoran, hingga penyewaan peralatan yang digunakan untuk traveling. Selain itu kamu juga perlu membantu klien mengurus visa, paspor, konversi mata uang, dan lain sebagainya.

5. Sabar


Menjadi agen travel harus siap mendengar semua hal yang diungkapkan oleh klien. Agen harus sabar saat klien mengulang-ulang pertanyaan, berubah pikiran, berkata kasar, menyampaikan keluhan, dan lain sebagainya. Agen harus tetap berusaha membantu mereka mengatasi masalah yang mereka hadapi dalam merencanakan perjalanan.

Kesabaran merupakan sikap yang sangat dibutuhkan untuk memberikan layanan pelanggan terbaik bagi klien. Jika kamu tergolong orang yang sudah teruji kesabarannya, maka kesempatan untuk menjadi agen travel terbaik sangat terbuka untukmu.

6. Tidak takut dengan kendala dan tekanan


Jika kamu termasuk orang yang selalu siap menghadapi krisis dalam keseharianmu dan tidak mudah panik, itu berarti kamu akan sangat cocok bekerja di industri bisnis travel.

Traveling melibatkan banyak faktor yang ada di luar kendali pihak agen travel, contohnya saat ada penerbangan yang tertunda atau dibatalkan. Seorang agen travel harus siap mengantisipasinya, sebab penundaan perjalanan bisa memberikan dampak pada seluruh perjalanan. Kamu harus siap menyesuaikan rencana perjalanan klien kapanpun dibutuhkan.

Itulah beberapa ciri orang yang cocok untuk menjadi agen bisnis travel. Jadi, apakah kamu memiliki semua ciri di atas? Jika iya, sudah saatnya kamu memanfaatkan semua skill milikmu untuk menjadi agen travel profesional.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

6 Keunggulan Berjualan Tiket sebagai Subagen

7 Ide Inovatif untuk Bisnis Agen Travel di Tahun 2020

Jangan Bawa Benda-Benda Ini di Kabin Pesawat!